Tajin Pasah Kuliner Khas Ramadan Warga Pesisir Pantai Selatan Lumajang

Jum'at 15 April 2022 18:16 WIB
Setiap sore hari di bulan Ramadan, warga Pesisir Pantai Selatan Lumajang di Desa Krai, Kecamatan Yosowilangun, Lumajang sibuk di depan tungku tradisional
 
Selain menyiapkan menu berbuka, warga Desa Krai juga memiliki tradisi membuat kuliner khas Ramadan. Tajin Pasah menjadi menu wajib warga Desa Krai
 
Dinikmati baik saat berbuka puasa maupun saat sahur. Diyakini untuk menjaga stamina selama menjalankan ibadah puasa
 
Tajin pasah adalah bahasa Madura yang berarti bubur puasa. Berbahan dasar kacang hijau, dengan perpaduan ragam bumbu rempah yang baik untuk stamina tubuh
 
Cara membuat Tajin Pasah ini cukup mudah kacang hijau yang telah direndam kurang lebih satu jam. Kemudian dimasak di atas tungku hingga matang
 
Kemudian diberikan rempah-rempah dimasak bersama kacang hijau dan gula merah hingga mengental
 
Proses ini membutuhkan waktu cukup lama, kurang lebih dua jam
                                
Kontributor : Yayan Nugroho

(fru)

Follow Berita Okezone di Google News

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Bagikan Artikel Ini

Berita Terkait

Cari Berita Lain Di Sini