Rumor mengenai bakal bergabungnya Alisson Becker ke Liverpool nampaknya bakal segera menjadi kenyataan. Pasalnya Alisson kabarnya saat ini sudah tiba di Liverpool untuk menjalani serangkaian tes medis.
Menurut laporan Daily Mail, Kamis (19/7/2018), Alisson sudah berada di tempat latihan Liverpool untuk menjalani tes medis sebagai syarat bergabung dengan klub berjuluk The Reds itu. Liverpool rumornya merekrut Alisson dari AS Roma dengan mahar 66 juta euro atau sekira Rp1.1 triliun.
(roy)
Follow Berita Okezone di Google News