Sopir Diduga Ngantuk, Mobil Tabrak Pemotor hingga Tewas di Jombang

Mukhtar Bagus, Jurnalis · Jum'at 16 Desember 2022 11:42 WIB
Minibus menabrak emak-emak yang mengendarai motor hingga tewas di Desa Plumbon Gambang, Kecamatan Gudo, Kabupaten Jombang, Kamis (15/12). Kecelakaan terjadi diduga akibat sopir mobil mengantuk.
 
Saking kerasnya tabrakan, mobil itu juga terpental dan menyangkut ke pohon yang berada di tepi jalan. Korban Eni Sopiati (47), warga setempat, tewas di lokasi kejadian. Motor yang dikendarainya hancur dan tertindih di bawah mobil.
 
Kontributor: Mukhtar Bagus 

(fru)

Follow Berita Okezone di Google News

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Bagikan Artikel Ini

Berita Terkait

Cari Berita Lain Di Sini