Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia Gelar Donor Darah, Targetkan 150 Orang

Irfan Maulana, Jurnalis · Sabtu 17 September 2022 14:19 WIB
Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) mengadakan donor darah. Kegiatan diadakan di kantor Perkumpulan Masyarakat Singkawang dan Sekitarnya (PERMASIS) di ruko Seasons City Mall, Sabtu (17/9/2022). 
 
Sebanyak 150 orang ditargetkan pada kegiatan sosial dalam rangka HUT ke-70 Palang Merah Indonesia (PMI). Nampak masyarakat silih berganti mendonorkan darahnya di ruangan yang telah disediakan.
 
Diketahui, kegiatan ini berlangsung hingga pukul 16.00 WIB. Donor darah ini diharapkan dapat mendorong masyarakat untuk lebih peduli lagi mendonorkan darahnya.
 
Reporter: Irfan Maulana

(fru)

Follow Berita Okezone di Google News

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Bagikan Artikel Ini

Berita Terkait

Cari Berita Lain Di Sini