Presiden Joko Widodo (Jokowi) menceritakan anggaran stunting senilai Rp10 Miliar yang tidak diperuntukkan dengan baik untuk perbaikan protein anak-anak di Indonesia.
Hal Ini disampaikan Presiden Jokowi saat pembukaan Rakornas Pengawasan Intern Pemerintah Tahun 2023, di Kantor BPKP, Jakarta, Rabu (14/6).
Jokowi mengaku baru mengecek anggaran stunting dan menemukan hanya Rp2 miliar anggaran digunakan untuk memberikan protein kepada anak-anak Indonesia.
Sisanya anggaran tersebut malah digunakan untuk keperluan diluar pencegahan stunting seperti perjalanan dinas Rp3 Miliar, rapat-rapat Rp3 Miliar, penguatan pengembangan Rp2 Miliar
Terkait hal tersebut, Presiden Jokowi berharap Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dapat melakukan pengawasan dengan baik.
(fru)
Follow Berita Okezone di Google News
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Follow